Ayam Goreng Kremes

 
ayam-goreng-kremes

Resep Cara Membuat Ayam Goreng Kremes



Bahan-bahan:

8 potong  paha dan dada ayam
2 batang  serai, memarkan
4 lembar  daun jeruk, buang tulangnya
2 lembar  daun salam
2 cm  lengkuas, memarkan
3 cm  jahe, memarkan
1 sendok teh  garam
½ sendok teh  gula pasir
1200 ml  air
Minyak goreng


Bumbu Halus:

8 butir  bawang merah
5 siung  bawang putih
4 butir  kemiri, sangrai
1 sendok makan  ketumbar, sangrai
2 cm  kunyit, bakar


Bahan Kremesan:

4 sendok makan  tepung beras
2 sendok makan  tepung tapioka
1 sendok teh  baking powder


Pelengkap:

- Lalapan
- Sambal (tumis 5 buah cabai merah keriting, 15 buah cabai rawit merah dan 1 buah tomat. Haluskan bersama 4 butir kemiri goreng, 1 sendok teh terasi matang, ½ sendok teh garam dan ¼ sendok teh gula)


Cara Membuat:

1. Rebus ayam menggunakan api sedang bersama bumbu halus, serai, daun jeruk, daun salam, lengkuas, jahe, garam dan gula pasir hingga ayam lunak. Angkat. Tiriskan.

2. Saring kuah kaldunya. Sisihkan 500 ml.

3. Kremesan:  Masukkan bahan kremesan ke dalam kuah kaldu ayam. Aduk rata. Sisihkan.

4. Panaskan minyak. Celupkan ayam ke dalam adonan kremesan. Goreng hingga matang. Angkat. Tiriskan.

5. Tuangkan adonan kremesan ke dalam minyak panas. Goreng hingga bersarang. Angkat. Tiriskan.

6. Sajikan ayam goreng bersama kremesan, nasi hangat, sambal dan lalapan.


Untuk  8 porsi

Print

Sukai dan Bagikan via Facebook

 

Cari Resep

Diberdayakan oleh Blogger.
mytasteindonesia.com