Sup Pangsit (Wonton Soup)

 
sup-pangsit-wonton-soup

Resep Cara Membuat Sup Pangsit (Wonton Soup)



Bahan-bahan:

2000 ml  kaldu ayam
3 siung  bawang putih, haluskan
3 cm  jahe, memarkan
1 sendok teh  kecap asin
1 sendok teh  garam
¼ sendok teh  gula pasir
½ sendok teh  merica bubuk
4 batang  caisim


Bahan Pangsit:

100 gram  daging ayam cincang
100 gram  udang cincang
1 siung  bawang putih, haluskan
1 batang  daun bawang, iris halus
½ sendok teh  minyak wijen
1 sendok teh  garam
¼ sendok teh  gula pasir
½ sendok teh  merica bubuk
1 sendok makan  tepung tapioka
12 lembar  kulit pangsit rebus
12 lembar  kulit pangsit goreng
Minyak untuk menggoreng


Cara Membuat:

1. Pangsit:  Campur ayam cincang, udang cincang, bawang putih, daun bawang, minyak wijen, garam, gula pasir, merica bubuk, dan tepung tapioka. Aduk rata.

2. Ambil selembar kulit pangsit. Beri satu sendok makan isian di tengahnya. Lipat bentuk segitiga. Rekatkan sisinya menggunakan air. Tekuk di bagian tengah. Pertemukan kedua ujungnya. Rekatkan menggunakan air. Lakukan hingga semua bahan habis.

3. Pangsit Goreng:  Panaskan minyak goreng. Goreng pangsit hingga kecoklatan. Angkat. Tiriskan. Sisihkan.

4. Kuah:  Rebus kaldu ayam, bawang putih, dan jahe hingga mendidih. Masukkan kecap asin, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata.

5. Masukkan caisim dan sisa pangsit yang tidak digoreng. Rebus hingga matang.

6. Angkat. Sajikan selagi hangat bersama pangsit goreng.


Untuk  4 porsi

Print

Sukai dan Bagikan via Facebook

 

Cari Resep

Diberdayakan oleh Blogger.
mytasteindonesia.com