Resep Cara Membuat Iga Bakar Madu
Bahan:
500 gram iga sapi
Bumbu-bumbu:
3 siung bawang putih, cincang halus
½ buah bawang bombay, cincang halus
2 cm jahe, memarkan
3 sendok makan madu
½ sendok makan kecap manis
½ sendok teh kecap asin
½ sendok makan saus tiram
½ sendok teh pala bubuk
½ sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam
2000 ml air
2 sendok makan minyak wijen untuk menumis
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak wijen. Tumis bawang putih, bawang bombay dan jahe hingga harum.
2. Masukkan iga. Aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan madu, kecap manis, kecap asin, saus tiram, pala bubuk, merica bubuk dan garam. Aduk hingga iga terbalut bumbu.
4. Tuangkan air dalam beberapa tahap. Masak hingga bumbu meresap. Angkat. Sisihkan bumbunya untuk olesan.
5. Bakar iga di atas bara api sambil diolesi bumbu sampai matang. Angkat. Sajikan.