Soto Ayam Kuah Kuning

Soto Ayam Kuah Kuning


Soto adalah salah satu menu populer Indonesia. Cocok disajikan bersama nasi putih hangat sebagai menu sarapan pagi, makan siang maupun makan malam.


Soto termasuk salah satu menu sehat yang cita rasanya banyak disukai oleh seluruh anggota keluarga.





Resep Cara Membuat Soto Ayam Kuah Kuning




Bahan-bahan:



½ ekor  ayam
2 batang  serai, memarkan
4 lembar  daun jeruk, buang tulangnya
2 cm  jahe, memarkan
2 lembar  daun salam
2 cm  lengkuas, memarkan
1 sendok teh  garam
2000 ml  air
2 sendok makan  minyak untuk menumis



Bumbu Halus:



5 butir  bawang merah
3 siung  bawang putih
3 butir  kemiri
2 cm  kunyit, bakar
1 sendok teh  ebi, sangrai
½ sendok teh  merica



Pelengkap Sajian:



Tomat merah, potong-potong
Daun bawang, iris halus
Seledri, iris halus
Kecap manis
Jeruk nipis
Sambal (cabai rawit merah rebus, haluskan)
Bawang gorengEmping melinjo



Cara Membuat:



1. Rebus ayam bersama serai, daun jeruk, jahe, daun salam, lengkuas dan garam. Setelah ayam empuk, angkat dan suwir-suwir. Ukur kuah kaldunya sebanyak 1500 ml.


2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum.


3. Masukkan bumbu ke dalam kuah kaldu. Masak hingga mendidih.




Penyajian:



- Masukkan ayam suwir, daun bawang, seledri dan tomat ke dalam mangkuk.


- Tuangi kuah kaldu.

- Tambahkan air perasan jeruk nipis, kecap manis dan sambal bila suka. Aduk rata.


- Taburi bawang goreng dan beri emping melinjo. Sajikan.




Untuk 4 porsi

Print

Sukai dan Bagikan via Facebook

 

Cari Resep

Diberdayakan oleh Blogger.
mytasteindonesia.com